HDG, secara teknikal ada perbedaan dalam proses pengcoatingnya antara EG dan HDG... EG kalau boleh dikatakan lebih condong zinc coating proses yang mempergunakan arus DC electro, sementara HDG dicelupkan kedalam cairan panas. EG banyak dipakai pada casing cabinet yang nanti akan dicoating dengan coating decorative, Kalau HDG biasanya pada peralatan2 besar seperti, tower listrik, bridge dan tiang listrik. Untuk segi keamanan dan kesehatan EG sebenarnya sudah tidak dipergunakan lagi. Di Amerika sendiri zince proses sudah diganti dengan manganes phosphate proses.
Tanya - Heppy Siswantadi
Dear All,
Mohon informasi dari teman2 milist, adakah yang bisa menerangkan perbedaan / keuntungan / kerugian antara Electro galvanized dan Hot Dip Galvanized.
mungkin pertanyaan ini sangat basic sekali, tapi harap maklum karena background saya bukan dari mechanical engineering.
Sebelumnya terimakasih,
Tanggapan 1 - Henry Margatama
Dari sisi ketebalan yang dihasilkan, Electro Galvanized memberikan ketebalan lapisan coating yang lebih tipis daripada Hot Dip Galvanized. Juga perlu diperhatikan material apa yang akan digunakan sebagai lapisan pelindung, apakah Zn/Sn/Cu/Cr/Al dsb. CMIIW, mungkin bisa ditambahkan dari milister yang lain.
Tanggapan 2 - Frank ftanos
Ikut sharing hal HDG, secara teknikal ada perbedaan dalam proses pengcoatingnya antara EG dan HDG... EG kalau boleh dikatakan lebih condong zinc coating proses yang mempergunakan arus DC electro, sementara HDG dicelupkan kedalam cairan panas. EG banyak dipakai pada casing cabinet yang nanti akan dicoating dengan coating decorative, Kalau HDG biasanya pada peralatan2 besar seperti, tower listrik, bridge dan tiang listrik. Untuk segi keamanan dan kesehatan EG sebenarnya sudah tidak dipergunakan lagi. Di Amerika sendiri zince proses sudah diganti dengan manganes phosphate proses. Demikian pak.
Tanggapan 3 - Yusuf Arifin
Salam Pak Heppy
Saya kurang tau untuk ….perbedaan yang sangat terperinci mengenai Electro galvanized dan Hot Dip Galvanized.
Tapi untuk kasat mata …..galvanizad biasanya akan tampak lebih mengkilat dan kering….sedangkan hot dip galvanized akan tampak lebih gelap dan sedikit berminyak …..makanya dalam ukuran material Hot Dip Galvanized.yang berukuran kecil seperti baut atau mur,itu selalu di bungkus plastic.
Smoga membantu …mohon pencerahan dari teman2 yang lain jikalau ada kesalahan…dan kekurangan.
Comments
Post a Comment